Majalengka, G.- Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dengan no urut 17 menjadi partai pertama di Kabupaten Majalengka yang mendaftar pengajuan Bakal Calon Anggota Legislatif DPRD Majalengka untuk Pemilu 2024 pada Selasa (09/05/23) tepat pukul 15.00 WIB. Rombongan PPP dipimpin langsung Ketua DPC Muh. Fajar Shidik dan disambut langsung Ketua KPU Majalengka dan jajaran komisioner serta nampak
Partai Persatuan Pembangunan (PPP) dengan no urut 17 menjadi partai pertama di Kabupaten Majalengka yang mendaftar pengajuan Bakal Calon Anggota Legislatif DPRD Majalengka untuk Pemilu 2024 pada Selasa (09/05/23) tepat pukul 15.00 WIB.
Rombongan PPP dipimpin langsung Ketua DPC Muh. Fajar Shidik dan disambut langsung Ketua KPU Majalengka dan jajaran komisioner serta nampak mendampingi dari jajaran Bawaslu Majalengka.
Dalam sambutannya, Ketua KPU Majalengka Agus Syuhada menyampaikan ucapan “Selamat Datang” dan mengatakan bahwa PPP merupakan partai yang tetap eksis dari sebelumnya ada tiga Partai Politik di Indonesia sampai banyak partai di Indonesia.
“Saya mengapresiasi kedatangan PPP, karena merupakan partai yang pertama kali memberanikan diri datang ke KPU datang pada tanggal 9 Mei tepat pukul 15.00 pada pengajuan bacaleg DPRD Majalengka yang sudah dibuka sejak tanggal 1-14 Mei 2023 mendatang, ” ujar Ketua KPU Agus Syuhada.
Masih kata Agus, jajarannya sudah Cek di Silon dan PPP mendaftar pengajuan 50 orang. Kita akan cek apakah semua persyaratan bacaleg memenuhi persyaratan atau kurang/tidak memenuhi.
Dalam konferensi pers nya Ketua DPC PPP, M. Fajar Shidik menyampaikan bahwa pihanya mendaftarkan pengajuan Bacaleg sebanyak 50 orang dengan rincian 36 orang laki laki dan 16 orang perempuan.
“Alhamdulillah kuota perempuan terpenuhi sebesar 32 persen keterwakilan perempuan. Dan sebesar 67 persen keanggotaan dari kalangan generasi muda dibawah usia 40 tahun. Kami siap meraih sukses pada pemilu 2024. Semua tahapan sudah kami tempuh hingga hari ini kami mendaftar. Sementara target kami adalah 7 kursi DPRD Majalengka, ” pungkasnya. (eka)